Terletak di desa Selasari Kecamatan Parigi Kabupaten Pangandaran dan menempuh jarak kurang lebih 1,3 jam dari Pangandaran. Akses wisata yang bisa dibilang cukup baik semakin memudahkan para pengunjung untuk mengeksplor Pepedan Hills, serta panorama bukit Pepedan yang terbentang pemandangan hutan hijau dengan pesawahan warga sekitar akan memanjakan pandangan para pengunjung.
Keunggulan lain yang yang terdapat di destinasi Pepedan Hills ini, yaitu Bukit selfie yang berbentuk I LOVE U semakin menambah indahnya panorama Bukit Pepedan Hills sehingga tak ingin cepat beranjak dari destinasi tersebut. Eiits tak hanya bukit , di Pepedan Hills juga terdapat Goa alam yang bernama Goa Nyiruan letaknya di bawah bukit sebelah barat daya .
Waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke Pepedan Hills ini adalah sore hari, saaat sore hari para pengunjung bisa menikmati sunset yang indah di atas bukit sembari berselfie ria
a. 1 (Satu ) Orang = Rp.5000;-
b.Parkir Motor = Rp.2000;-
c.Parkir Mobil = Rp.5000;-
Siapa tak kenal Green Canyon, Obje wisata dengan nama Green Canyon dipopulerkan oleh seorang Perancis pada tahun 1993 Namun, orang Sunda menyebut Green Canyon dengan sebutan Cukang Taneuh atau dalam bahasa Indonesia berarti Jembatan Tanah. Nama Green Canyon ini juga merupakan pelesetan dari nama Grand Canyon yang ada di Colorado, Amrika Serikat. Terletak di Desa KertayasaKecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran 31 km dari Pangandaran.
Obyek wisata Pangandaran merupakan obyek wisata yang tekenal dengan keindahan pantai, wisata sungai dan juga wisata pegunungan, namun selain itu ada juga tempat wisata yang bisa kita nikmati dan bermain dengan satwa laut yaitu hewan Penyu.
Halo, teman-teman! Apakah kalian suka melihat ikan-ikan cantik dan lucu yang berenang di dalam air? Atau kalian ingin belajar lebih banyak tentang kehidupan bawah laut yang menakjubkan? Jika iya, maka kalian harus berkunjung ke Aquarium Indonesia Pangandaran, tempat wisata edukatif dan menyenangkan yang ada di Jawa Barat.