Pembangunan Jalan Tol Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap (Getaci) kini telah memasuki tahap yang semakin maju. Proyek ini diketahui akan melintasi 9 desa dan 1 kecamatan di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.
Desa-desa yang akan dilintasi oleh Tol Getaci antara lain Desa Pasirgeulis, Desa Cibogo, Desa Karangmulya, Desa Kedungwuluh, Desa Padaherang, Desa Karangsari, Desa Karangpawitan, Desa Sindangwangi, Desa Ciganjeng, Adapun kecamatan yang dilalui adalah Kecamatan Padaherang.
Jalan tol Getaci melintasi dua provinsi Pulau Jawa, yaitu Jawa Barat sepanjang 171,40 kilometer dan Jawa Tengah sepanjang 35,25 kilometer. Sehingga total panjangnya 206,65 kilometer.
Pembangunan tol ini diyakini akan mempercepat waktu tempuh dari Bandung menuju Pangandaran dan Cilacap, yang selama ini dikenal dengan jalur yang cukup padat dan memakan waktu. Selain itu, aksesibilitas yang lebih baik diharapkan dapat mendongkrak sektor pariwisata Pangandaran, yang terkenal dengan pantai dan keindahan alamnya.
Dengan panjang mencapai 206,65 kilometer, Tol Getaci akan menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia apabila nanti telah selesai dibangun.
Artinya, menggeser posisi Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) yang saat ini masih menjadi tol terpanjang di Indonesia dengan 189 kilometer.
Tol Getaci diharapkan akan semakin terhubung dengan daerah-daerah lain di Jawa Barat dan Jawa Tengah, menjadikan Kabupaten Pangandaran sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru di wilayah selatan Pulau Jawa. (Dari berbagai Sumber)