Ragam
Menikmati Jagung Bakar Pangandaran
Senin, 20 Juni 2011 07:50 WIB | 13.807 Views
Ada yang berbeda menjelang malam di ujung tol pangandaran aroma khas jagung yang dibakar menggoda setiap orang yang lewat untuk mencicipi, dinginnya udara pantai pangandaran saat malam hari menjadi salah satu berkah bagi para penjual jagung bakar di pinggir pantai pangandaran.Para penjual jagung menyulap trotoar jalan menjadi tempat lesehan, hal ini dijadikan tempat pasangan muda-mudi mencari suasana romantis sambil menikmati jagung bakar.
Dengan harga yang murah meriah aneka rasa jagung bakar ditawarkan seperti jagung bakar pedas, pedas manis, asam manis dan lain-lain, tak perlu menunggu berlama-lama untuk menikmati sebatang jagung bakar karena dengan cekatan si penjual jagung membakar dan mengipasi arang yang sudah membara, jagung yang digunakan tentu saja jagung manis. Jagung manis mentah dibakar terlebih dahulu sampai matang,setelah itu baru dilumuri bumbu-bumbu di seluruh badan jagung.
Jagung dibakar kembali sampai bumbu-bumbu tadi melekat dan tidak lengket. tidak lupa mengolesi jagung dengan mentega dan bumbu,dalam keadaan masih panas jagung bakar akan terasa lebih nikmat.
Selain bisa dinikmati secara lesehan, jagung bakar yang sudah matang juga bisa Anda bungkus untuk keluarga dirumah atau jika ingin membakar sendiri Anda juga bisa membeli jagung yang masih mentah dari para penjual jagung bakar.
Anda mempunyai konten untuk ditayangkan di myPangandaran.com dan jaringannya seperti berita, opini, kolom, artikel, berita foto, video, release Perusahaan atau informasi tempat bisnis di Pangandaran.
Kirimkan tulisan anda melalui
Kontribusi dari Anda
Berikan Komentar Via Facebook
Ragam Lainnya
Serunya Watertubing Citumang
Selasa, 17 April 2012 13:12 WIB
Nyok seru-seruan di pangandaran..! ingin petualangan yang beda di pangandaran..? masih basahan-basahan tapi bukan berenang di pantai loh..Udah pernah coba Watertubing...? hhmm...
7 Oleh-Oleh Paling Banyak Di Buru Di Pangandaran
Sabtu, 28 Desember 2013 13:17 WIB
Pelesir belum lengkap tanpa cendera mata. Setiap daerah pasti memiliki kerajinan tangan maupun hasil alam yang bisa dijadikan oleh-oleh.Tak terkecuali Pangandaran yang
Kereta Jalur Pangandaran kini Tinggal Kenangan
Kamis, 29 April 2010 07:28 WIB
Kereta memang menjadi salah satu alternatif yang bisa digunakan untuk transportasi, tidak terkecuali di Pangandaran, dulu dari Banjar menuju Pangandaran ada jalur